npwp online

Penuhi Urgensi Kepemilikan NPWP dengan Kebijakan NPWP Online

Rasanya, NPWP (Nomor Pokok Wajib Pajak) mempunyai urgensi kepemilikan layaknya kewajiban mempunyai KTP atau SIM. Oleh karena itu, muncul kebijakan NPWP online untuk mempermudah masyarakat mendaftarkan diri di e-registration ereg.pajak.go.id. Selain itu, Anda juga dapat mendatangi KPP (Kantor Pelayanan Pajak) dengan membawa berkas-berkas persyaratan dan mengisi formulir secara manual.

Daftar NPWP online untuk Memenuhi Urgensi Kepemilikan NPWP

Secara sederhana, NPWP didefinisikan sebagai nomor yang diterbitkan pemerintah, tepatnya oleh Direktorat Jenderal Pajak sebagai identitas wajib pajak dalam menunaikan kewajiban pajaknya. Akan tetapi, dengan mempunyai NPWP, pelaku wajib pajak otomatis mempunyai kewajiban tambahan, yakni melapor dan menyetorkan sebagian penghasilan sebagai pajak negara sesuai aturan yang berlaku dalam undang-undang.

  1. Sebagai Sumber Pendapatan untuk Membangun Kesejahteraan Negara

Pajak diketahui sebagai salah satu sumber pendapatan untuk membangun berbagai sektor kehidupan, seperti sektor ekonomi, agama, pendidikan, dan lain-lain. Tujuannya untuk mencapai dan memeratakan kesejahteraan bagi seluruh rakyat Indonesia. Oleh karena itu, kewajiban memiliki NPWP diatur dalam Undang-Undang Nomor 28 Tahun 2007 Tentang  Ketentuan Umum dan Tata Cara Perpajakan.

Dengan demikian, masyarakat berperan aktif dan mempunyai kontribusi dalam pembangunan, selain sebagai syarat legalisasi suatu bisnis atau urusan kredit dunia perbankan. Karena NPWP dianggap mempunyai urgensi, pemerintah berani mencanangkan Tax Amnesty mengenai hal ini. Dampaknya, pada tahun 2017, jumlah wajib pajak yang mempunyai NPWP meningkat pada angka 32,7 juta.

  1. Sebagai Syarat Berbagai Aktivitas Keuangan Secara legal

Semakin cepat memutuskan mendaftar NPWP online melalui website pemerintah sesuai instruksi, Anda mempunyai kesempatan melakukan berbagai aktivitas keuangan secara legal. Pasalnya, NPWP mempunyai urgensi sebagai syarat untuk membuat buku rekening, melamar pekerjaan, mendirikan sebuah bisnis atau mengambil kredit kendaraan bermotor, dan lain-lain. Bayangkan, tanpa NPWP, aktivitas tersebut menjadi tersendat.

Jadi, NPWP merupakan sebuah formalitas yang mempunyai urgensi untuk perkembangan finansial secara legal. Oleh karena itu, jangan ragu untuk mendaftar sebagai wajib pajak yang terhormat. Selain itu, tanamkan kesadaran untuk memenuhi kewajiban perihal pajak setelah memperoleh NPWP, yakni dengan melaporkan penghasilan dan membayar pajak secara berkala sesuai aturan pemerintah.

  1. Sebagai Bukti Nasionalisme dan Kepatuhan Masyarakat pada Negara

Lantas, apakah mendaftar NPWP secara online atau offline merupakan cerminan warga negara Indonesia yang baik? Yap, urgensi kepemilikan NPWP ialah sebagai bukti nasionalisme dan kepatuhan masyarakat pada suatu negara. Terkait hal ini, Indonesia menganut sistem self assessment, yakni berdasarkan inisiatif masyarakat untuk menjadi wajib pajak dan melakukan pelaporan berkala.

Sedangkan, pemerintah mempunyai kewajiban yang berbeda, seperti mengawasi proses perpajakan hingga memberi teguran dan sanksi jika regulasi tidak berjalan sesuai aturan. Pasalnya, negara yang berdaulat berdasarkan ekonomi ialah negara yang mempunyai rakyat dengan kesadaran memenuhi kewajiban dalam membayar pajak. Nah, kira-kira apakah Anda mempunyai NPWP dan rutin membayar pajak?

Demikian, paparan mengenai urgensi kepemilikan NPWP untuk pelaku wajib pajak dan negara sebagai penerima. Oleh karena itu, pemerintah membuat berbagai sistem-sistem modern yang efisien untuk pendaftaran hingga pengawasan, seperti pendaftaran NPWP secara online dan whistleblowing system

Selain itu, aplikasi bukubank.com membantu pencatatan transaksi keuangan sehingga dapat memenuhi kewajiban NPWP. Intinya, jika semua kian efisien dan dapat dilakukan semua orang, lantas kenapa Anda tidak mencintai negara melalui membayar pajak sesuai aturan? Jadi, ayo daftar NPWP online dan penuhi kewajiban sebagai warga negara Indonesia.

Scroll to Top